SAMPAI saat ini kapan persisnya pembukaan lowongan kerja tepatnya penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau belum ada kepastian. Sampai saat ini Pemprov Riau masih menunggu petunjuk resmi dari pemerintah pusat terkait rekrutmen tersebut. Jika petunjuk sudah turun, maka penerimaan CPNS formasi tahun 2008 akan segera diumumkan.
Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Ir H Herliyan Saleh MSc, kemarin mengungkapkan, penerimaan itu pasti akan dilakukan tahun 2008. Hanya saja kapan waktunya, itu yang belum bisa dipastikan, karena belum ada petunjuk dari pemerintah pusat.
‘’Harus ada hitam di atas putih untuk penerimaan itu. Sejauh ini kami belum bisa berkomentar banyak lowongan bidang apa saja yang akan direkrut dan kapan penerimaannya, yang pasti kita berharap penerimaan itu bisa dilakukan sesegera mungkin, dan kalau bisa dalam November ini,’’ tuturnya.
Disebutkannya, meskipun pihaknya belum bisa memastikan tenaga apa saja yang akan diterima, akan tetapi pihaknya berharap CPNS yang akan diterima tahun ini adalah tenaga-tenaga teknis seperti perawat, akuntan, perpustakaan dan sebagainya. Hal ini mengingatkan sampai saat ini untuk tenaga teknis seperti itu di Riau masih sangat kurang.
Sedangkan tenaga kerja umum sudah cukup banyak, karenanya besar kemungkinan untuk tenaga umum penerimaannya tidak dilakukan, meskipun bukan tidak mungkin penerimaan umum ini akan dilakukan mengingat sampai saat ini formasi tenaga yang dibutuhkan itu belum dikirim pemerintah pusat kepada Pemprov Riau.
Begitu juga dengan materi ujian yang akan diujikan kepada CPNS yang berminat. ‘’Yang jelas kita masih menunggu petunjuk dari pusat, selagi petunjuk itu belum dikeluarkan pusat rekrutmen itu tidak mungkin kita lakukan. Prinsipnya kita (provinsi, red) dan kabupaten/kota di Riau siap menyelenggarakan rekrutmen PNS tersebut,’’ tuturnya mengakhiri.
Sumber: Riau Pos
Saya mau nanya, kalau saya memiliki KTP luar Pekanbaru atau memiliki KTP kabupaten lain BISA TIDAK SAYA MENGAJUKAN LAMARAN DIDEPAG RIAU? ATAU CPNS PEMKO PEKANBARU LAINNYA? Masalahnya ada yang bilang tidak bisa?
BalasHapusSebaiknya ditanya aja langsung bang, ke bagian umum kantor wako,..
BalasHapus