11 Februari 2009

Percepatan Pembangunan Jalur Lintas Tengah Batang Cenaku

Perkenankan saya untuk menulis disini, walaupun hanya bermodalkan hp, tapi tidak masalah, saya yakin tulisan orang desa kecamatan Batang Cenaku ini dibaca publik.

Saya melihat, penanganan Jalur Lintas Selatan yang telah di gagas beberapa tahun lalu kurang maksimal di kerjakan. Seharusnya, jalur ini secepatnya direalisasikan sebab rakyat sekitar Batang Cenaku sudah tidak sabar menunggu. Jalur ini merupakan jalur tua dan sudah ada sejak zaman Belanda dahulu.

Menurut cerita, dulu Belanda dan Jepang yang merintis jalan lintas selatan Batang Cenaku ini, terbukti justru jalan ini masuk dalam peta. Daerah-daerah Benuang, Aurcina, Pontianai dan Anak Talang sudah terkenal sejak dulu.

Selain itu, daerah ini sudah mampu berkembang mengikuti daerah lain. Kami yakin, daya beli kami luar biasa, se-Riau ini mungkin yang tertinggi. Bayangkan saja, disaat orang lain menikmati BBM harga baru yaitu Rp. 4500,- atau paling tinggi Rp. 6000,- kami harus membelinya seharga Rp. 12000,-. Dan itu bagi kami wajar saja mengingat distribusi yang sangat sulit.

Itu baru masalah kendaraan, belum urusan perut. Untuk urusan perut, kami juga jagonya belanja. Satu karung beras 20 kg kami harus beli Rp. 150.000,- Sarden Rp. 18.000, Gula Rp. 9000,- dan Garam Rp. 2500,- M.Goreng Rp.13.000,-. dll

Itu semua sudah biasa, tidak ada komplain dari kami...

Sebenarnya pekanbaru ini tahu nggak tentang ini???, kalau sudah tahu lalu membiarkan saja kami terima... Paling-paling lama kelamaan kami juga mati sendiri.

Kami ini orang desa, tidak suka publikasi. Mogok makan sudah biasa tapi tidak perlu undang wartawan...

Silakan survey ke Batang Cenaku hingga perbatasan jambi.....

Jadikan Jalan Lintas ini secepatnya, undang investor, Batu Bara dan aneka tambang melimpah akan menambah pundi-pundi pendapatan Provinsi Riau. Ratakan pembangunan, sejahterakan rakyat, majukan kehidupan Riau.... Maka hidupmu akan bermakna sampai akir hayatmu.....

Tulisan Kiriman dari Andi Purwanto dari Batang Cenaku

3 komentar:

  1. pak.............. tolong donk jalan di btg cenaku di aspal, kami smua warga btg cenaku sdh gak sabar ingin skali menikmati jalan yg bgs tanpa hambatan, bpk juga tau kalau apbd di btg cenaku besar, jd kemana hasilnya pakkkk.......... kami dah gak taha..........n

    BalasHapus
    Balasan
    1. Skrg sudah kelihatan geliat pengaspalan jalan lintas selatan. Baching plant sudah di bangun..jalan sudah di grader..di bomag..sbentar lg material Masuk..okk gan semangat ya gan

      Hapus
  2. Ayooooo pembangunan jalan lintas selatan di mulai. Baching plant di desa beligan sudah di mulai. Scrub grader sudah...semangat..dana pusat untuk jl lintas selatan inhu. Ayo pak yopi..

    BalasHapus

Banyak Dibaca